Minggu, 10 Januari 2010
Kamera Topeng Liquid Image Scuba Series HD322 Wide Angle Utk Dunia Bawah Air
Melakukan penyelaman sambil mengabadikan pemandangan dunia bawah air yang ada, tentunya sangat menyenangkan. Terlebih lagi didukung dengan perangkat kamera yang canggih dan handal, segala sesuatunya akan lebih berarti dan memberi kesan tersendiri.
Bagi pelaku dunia bawah air, ada kabar mengembirakan berkaitan dengan kehadiran perangkat kamera berbentuk topeng ini. Pasalnya selain mampu menyajikan video/gambar yang tajam, tentunya juga memiliki ketahanan untuk mengarungi kedalaman air.
Perangkat kamera berbentuk topeng yang dimaksud di sini adalah Scube Series HD322 wide angle. Perangkat kamera ini merupakan buatan dari Liquid Image sebagai produsen yang mahir memproduksi perangkat semacam ini.
Scube Series HD322 wide angle tersebut dilengkapi dengan fitur 5 megapiksel dan lensa sudut yang lebih llebar sebesar 135 derajat. Selain itu, juga menawarkan kehandalan dalam mengabadikan video HD 1280×720piksel pada kecepatan 30fps dan gambar diam.
Perangkat video Liquid Image terbaru ini ternyata memiliki ketahanan dalam air sekitar 40 meter atau 130 feet. Dan juga mendukung kartu microSD/SDHC hingga 32GB.
Mengenai harganya di pasaran, perangkat Scube Series HD322 ini dibandrol seharga 350 USD atau sekitar 3,5 juta rupiah. Dan hebatnya lagi untuk setiap pembelian paket perangkat Scube Series HD323, konsumen nantinya juga akan memperoleh sebuah rok silikon yang besar. Hm, Anda berminat?
by: beritateknologi.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar